Penanganan HNP Secara Preventif dan Supportif Melalui Aplikasi Yoga
HNP - Herniated Nucleus Pulposus atau sering juga disebut syarap kejepit
Dulu pas SMA, habis ujian akhir praktik mata pelajaran Olahraga Kesehatan, sempet lumpuh dan waktu periksa di IDI, saya di vonis/bilang kena syaraf kejepit?
Sempet ngobrol dg teman anak kedokteran, dia bilang sediain duit sekitar puluhan juta buat operasi, kalo ga ada ya rasain aja sakitnya...
Setelah menjalankan pola hidup sehat, juga mulai belajar yoga, makin paham dan makin semangat menjalaninya
Berlatih yoga dengan teratur akan membuat tubuh memiliki struktur lebih baik juga dapat membuat mental pelakunya menjadi baik
Kulwit master Yoga Erikar Lebang barusan membahas seputar HNP, yuk baca dan simak perlahan
Bagi yang membutuhkan dan bermanfaat, silakan like n share
Udah beberapa hari ditanyain terus tentang HNP. Agak males jawab seputar masalah muskuloskeletal di twitter terutama saat solusinya #yoga
Tapi memang paling gampang mengedukasi orang sekali banyak ya via twitter. Minimal memberikan edukasi
Ya wes, maree
HNP, herniated nucleus pulposus, sebenarnya cuma nama keren dari kondisi yang secara awam sudah dikenal luas. Kecentit, saraf kejepit dll
HNP sederhananya berarti inti (nucleus) yang mencelat keluar lewat retakan. Makanya pake istilah hernia yang menggambarkan retakan tadi
Setelah mencelat keluar dia akan menekan sistem saraf yang ada di belakang tulang punggung. Dalam level akumulasi tertentu tekanan memburuk
Kalau sudah meradang, ya sakitnya luar biasa. Ini tampilan sederhananya, semoga bisa dimengerti https://t.co/vRS8Nx5bC4
HNP bisa menyebabkan kelumpuhan? Bisa aja kalau akumulasinya sudah sangat buruk dan 'kebocoran' yang mencelat tadi tekan syaraf kontrol kaki
Nama kerennya syaraf sciatica. Kabel paling panjang di tubuh manusia. Biasanya bocoran terjadi di pangkal syaraf https://t.co/0z43CbpqUf
Secara karakter saraf pusat (central) di belakang punggung akan memecah sebagai saraf tepi (peripheral), nah sciatica pecah di areal lumbar
Lumbar, bagian bawah tulang punggung yang paling sering 'dimanfaatkan' manusia (baca tanda kutip ini dalam konteks negatif) secara salah
Terkait masalah HNP di syaraf sciatica dia biasa bersentuhan dengan ruas tulang lumbar 4-5 (L4-5), kadang sacrum (panggul) ruas pertama (S1)
Kenapa bisa bocor? Ya macam-macam. Tapi orang sering bahas cuma masalah triggering, pemicu aja. Jadi gagal paham penanggulangan holistik
Sering orang bermasalah HNP di sciatica cuma bangga dengan kalimat "ada masalah di L4-5", kesannya kayak kondisi itu keren banget
Kalau saya denger ketawa doang. Karena kasus itu bisa terjadi pada dirut perusahaan besar sampe kuli panggul pelabuhan
Gak ada istimewanya!
Setelah itu HNP paling umum itu dikaitkan dengan pemicu, "iya nih HNP gara-gara bungkuk ngangkat tivi", "kena HNP pas mau angkat anak" dll
Padahal kalau sudah paham logika kebocoran itu, terjadinya sudah jauh lebih lama ketimbang insiden pemicu tadi.
Makanya gagal diatasi
Saya sih males bahas kalau solusinya adalah tindakan invasif kayak operasi atau minum pereda rasa sakit
Kayak nyapu kotoran ke bawah karpet
Bahasan saya lebih ke sisi preventif dan supportif. Yang terbaik tentunya aplikasi #Yoga. Asal secara benar
Saya melakukan tradisi #Iyengar
Saya sih menemukan kasus HNP paling sering dalam keseharian. Terutama karena studio #yoga saya isinya orang penyakitan
Kalau mau becanda, sering materi kelas saya bisa digeneralisir, pas lagi ngajar kalo isi kelasnya 10 orang
Yang HNP 12!
Bertahun saya ketemu mereka. Secara empiris bisa menggeneralisir penderita HNP itu gak ada yang kakinya bener.
Semua yang saya temui jelek!
Sering itu yang bikin frustasi mereka. Pertama, dateng dengan muka putus asa karena menganggap HNP adalah masalah spesial. Muka saya lempeng
"Halah HNP doang, masalah pasaran. Kalau disini sih dua ribu bisa dapet tiga"
Sering pada tersinggung
Posisi telapak kaki harian kayak gini misalnya. Kalau mereka ngeluh HNP sambil bediri begini
Dijamin saya ketawain https://t.co/wdA3WMXruP
Memperbaiki struktur kaki buruk sekarang adalah kunci utama saya dalam berlatih #yoga untuk mencari solusi HNP
Nyambung ke faktor kedua, yang sering bikin frustasi mereka ngeluh HNP ke saya, "perasaan yang sakit punggung, kok yang dilatih kaki doang?"
HNP sih bisa diatasi dengan #yoga lewat konsep manipulasi tulang punggung: back bending, twisting and inversion
Cuma caranya harus benar
Cuma itu semua gak akan kejadian, kalau struktur kakinya gak kuat dan proporsional dalam menyangga tubuh. Banyak fungsi otot abnormal
Karena HNP itu merusaknya secara akumulatif, penyebabnya kaki yang lemah harus diperbaiki dulu. Kalau nggak? Sembuh permanen HNP itu mimpi!
Pertama banget sih kebiasaan buruk pada wanita rutin pake high heel misal, eh pria juga ada ya? Kudu ilang. Dijamin otot vital kaki jelek
Otot paha belakang (hamstring), betis (calves) pasti lemah dan otot paha depan (quads) luar biasa tegang. Kombinasi otot buruk = kaki jelek
Kaki jelek akan membuat struktur tubuh atas lemah, konfigurasi muskuloskeletal (otot-tulang) berantakan, bentuk tulang punggung terpengaruh
Jangan heran kalau HNP.
Nah itu contoh kebiasaan buruk jadi pemicu. Kasus lain mah banyak banget, bediri cuma dominan di satu kaki misal
Olahraga angkat beban juga bisa. Atau korban tren marathon-marathonan itu juga penyebab yang sekarang marak.
Banyak banget lah
Bahkan latian yang dianggap identik fleksibilitas otot yang sepintas aman, bisa jadi biang HNP
Penari, pesenam bahkan pelaku #Yoga sendiri
Mereka yang mencium lututnya dengan kaki dan bentuk lututnya.seperti demikian semisal
HNP tinggal tunggu tanggal https://t.co/w05XCZiBup
Manipulasi ekstrim tulang punggung tanpa dukungan struktur kaki yang benar model begini, tinggal tunggu juga HNP-nya https://t.co/SlsQvY63BC
Hal sama berlaku di aktivitas demikian. Hyperextended knee, non proporsional sacrum-pelvic dll
HNP beneuur https://t.co/DKzCi7ZP4X
Nah makanya latian #Yoga dengan konsep tradisi #Iyengar amat disiplin dengan alignment antar anggota tubuh. Menyakitkan?
You betcha'!
Tapi latihan keras menyakitkan itu lahirkan kebiasaan baru yang luar biasa positif. Struktur tubuh harian proporsional dan melindungi
Badan kaku? Gak ideal? Belum pernah #yoga? Gak masalah! Tujuan utamanya adalah alignment. Bukan pamer foto fleksibel di sosmed kok
Ini contoh manipulasi pemanjangan tulang punggung secara optimal dengan menjaga struktur dan alignment tubuh https://t.co/T7BtjwW1WM
Bukan asal megang jempol kaki, tapi bagaimana kaki aktif menunjang supaya ini bisa terjadi
Aman dan manfaat https://t.co/T7BtjwW1WM
Melatih struktur kaki dengan alat bantu agar bisa dilakoni oleh semua orang, apapun level kemampuannya https://t.co/4FLv77RuLU
Beginilah cara tradisi #yoga #Iyengar mengatasi masalah seperti HNP secara permanen. Detilnya mah ribet aja kalo diomongin disini
Demikian kibulan ini, suka sukur gak suka unfollow. Gak follow bawel? Saraf kejepit mau sakit punggung ilang? Jepit idung, sakitnya pindah
#Yoga #HNP
No comments:
Post a Comment