Sunday, May 28, 2017

Puasa Ramadhan & Sunat dengan Food Combining



Alhamdulillah masuk Ramadhan ke-5 dengan Food Combining.
Mengutamakan bulan Ramadhan selain untuk makna spritual, tujuan puasa  yang hendaknya diperjuangkan adalah untuk mencapai ketakwaan atau la'allakum tattaqun, juga berfungsi untuk lebih sehat lagi.

Alhamdulillah selama puasa baik sunat maupun puasa bulan ramadhan, kondisi kuat dan sehat, perut tidak begah melilit, mulut ga berbau, badanpun tetap segar untuk beraktivitas, baik di lapangan, kantor dan ketika ada pelatihan selama berhari-hari tetep seger ga loyo apalagi ngantuk.

Kok sahur cuma buah bisa jadi kuat? Dahulu sahur berat menjelang sore mulai lemas?!

Ya kuat banget, malah ini yang terbaik karena waktu sahur itu masuk Ritme Sirkadian Pembuangan, jangan bebani sistem cerna pada waktu tersebut dengan makanan berat & ga sehat.

Tubuh dikasih sesuai kebutuhannya maka tubuh kasih respon positif.

SAHUR
*Bangun tidur langsung nyiapin segelas air hangat ditambah perasan jeruk nipis, minum perlahan-lahan. (tonik liver)

*Selesai cuci muka, minum air putih berkualitas. (konsumsi air KanGen saat puasa sangat menjaga kebutuhan air tubuh karena molekulnya kecil dari air biasa shg mudah menghidrasi sel. Sifat pembentuk basa kuat membuat ph netral tubuh tercapai, akhirnya kondisi homeostasis selalu terjaga. Sedangkan anti oksidannya dapat menyingkirkan radikal bebas tubuh.)

*Makan sahur dg buah potong atau jus/smoothie atau campuran smuanya, (hanya buah, no gula, no susu, no pemanis apapun krn akan merusak manfaat buah).
Minimal 3 sd 4 macam buah warna warni, manis, berair, berserat, matang pohon lebih baik lagi.

*Kunyah perlahan sekitar 30x, selain sistem cerna mudah memproses, juga enzim pencernaan di air liur akan tercampur dg makanan secara baik, serta membunuh parasit.

*Menjelang imsak minum air putih berkualitas kembali.

BERBUKA
*Untuk berbuka saya awali minum air putih berkualitas agar tubuh cepat terhidrasi, setelah belasan jam ga minum.

*Kemudian makan buah potong/jus/smoothie. Tetap kunyah perlahan, walau bentuk jus jangan konsumsi terburu-buru.

Janganlah kayak orang kalap kelaparan hajar bleh makanan berat, selain lepas dari tujuan puasa bermakna spritual juga sisi kesehatan mengacaukan proses detoksifikasi.

*Setelah Sholat magrib baru makan malam. Saya membiasakan dg menu pati + sayuran.
Untuk di rumah saya tidak beli protein hewani lagi karena protew memberatkan sistem cerna.
(Tapi kalo diluar rumah dapat traktiran ga nolak kok #OgahRugi sesekali aja konsumsinya 😂)

*Pulang tarawih, minum air putih berkualitas kembali.

Nabi Muhammad Saw menyatakan bahwa, "Banyak orang yang  berpuasa,  tetapi  tidak memperoleh dari puasanya kecuali rasa lapar dan dahaga."

Dr. Hiromi Shinya berkata:
Menu makan yang dipenuhi oleh buah segar, sayuran segar, biji-bijian dan air putih berkualitas menciptakan organ cerna sehat.
Organ cerna yang sehat menghasilkan manusia yang juga sehat.

Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan.
Selamat Berpuasa 😇



#Puasa #SahurBuah #BuahItuAnugerah #AirPutihBerkualitas #KanGenWater #FoodCombiningItuGampang

Wednesday, May 24, 2017

Ini Bisnis Saya



Nengokin kantor bentar sendirian sok2 ingat &  sempet nyasar, akhirnya bertanya pada para petugas dan semua tahu letak tepatnya Kantor Enagic.

Plaza Indonesia adalah salah satu mall termewah di Indonesia.
Mau masuk aja seperti mau masuk Bandara/Istana Presiden. Pemeriksaan sangat ketat,  apalagi naik lantai perkantoran,  harus tinggal KTP & poto dulu baru dikasih kartu yg hanya bisa digunakan satu lantai yang kita tuju.

Artinya hanya perusahaan2 bonafide yang berkantor disini,  termasuk perusahaan kami.

Dulu pernah ngayal kerja di kantor mewah,  Alhamdulillah menjadi kenyataan.
Bukan hanya kantor mewah tempat kerja membesarkan perusahaan orang lain,  tapi kami membesarkan masing2 perusahaan kami sendiri,  kami membangun manusia dan membangun warisan/build legacy

#FreedomFighter #Enagic #PlazaIndonesia #TrueHealth #BuildPeople #buildlegacy

Friday, May 19, 2017

Kerja Pandai



Ada yang bertanya, perusahaan kamu sendiri tapi kok ngerjainnya keras banget, pergi berhari-hari, terbang sana sini, suara sampai mau abis, begadang juga.

Perusahaan ini baru dibangun, ibarat pesawat mau terbang, awalnya harus dengan kecepatan penuh 100% speed, setelah naik dan naik terus pada posisi tertentu baru kita bisa kurangi speednya dan bisa nyantai seperti di pantai 😂 eh, karna lebih stabil.
Kalau udah sukses ya hidup kita santai, Duit kerja buat kita, bukan sebaliknya. 😇😍

Lagian, dulu waktu kerja untuk orang lain, saya rela juga pergi pagi pulang sore bahkan sering pulang malam, dan begadang.
Puluhan tahun keras banget kerja saya tapi cuma dapat gaji terbatas. Itu aja sanggup saya kerjain sepenuh hati.

Masa membangun perusahaan saya sendiri speednya kendor, yang penghasilannya jauh dibandingan dulu.

Terpenting bukan sekedar kerja keras tapi gaji ketakar batasan karena hanya bagian dari sistem, tapi ini kerja keras dg memilik sistem kerja pandai penghasilan tanpa batas 😇😍🙌👏💖💕

Yang minat bergabung bermitra dg saya silakan wa : 087814066104 (nomor hanya urusan mitra bisnis)

#FreedomFighter #Speed #KerjaPandai #Enagic #TrueHealth #TrueHeart #501SystemIndonesia #BuildLegacy